Pengemasan dan Labeling Produk Untuk Peningkatan Pendapatan Pelaku Usaha Krupuk Ikan Di Desa Lumpur Kabupaten Gresik
Abstract
Desa Lumpur adalah salah desa yang ada di kabupaten Gresik. Desa ini terletak di pesisir kabupaten Gresik yang merupakan daerah penghasil ikan.. Tujuan dilakukan pengabdian ini adalah memberikan pendampingan dan pelatihan mengenai strategi pemasaran, khususnya dalam hal pengemasan dan membuat label dikemasan produk serta pelatihan menyusun pembukuan yang rapi dan baik, sehingga mitra mengetahui dengan benar berapa keuntungan yang didapat. Selain itu, tujuan dilakukan pengabdian ini diharapkan dapat mengubah sikap dan perilaku ibu-ibu nelayan menjadi manusia yang kreatif, terbuka dan mampu berbicara di depan umum, serta memberikan informasi, teknologi dan penerapannya dengan harapan dapat meningkatkan produktivitas produk dan meningkatkan pendapatan keluarga. Kegiatan ini diikuti oleh ibu-ibu pelaku usaha pembuat krupuk ikan yang berlokasi di sekitar TPI (Tempat Pelelangan Ikan) desa Lumpur sebanyak 25 orang. Adapun pellatihan yang diberikan kepada mitra selaku pelaku usaha adalah (1) pelatihan pengemasan produk dan pemberian label (2) pelatihan pembukuan sederhana. Tanggapan mitra terhadap hasil pelatihan adalah 45% mitra mengatakan sangat memahami, 40% mitra cukup paham dan 15% mitra belum paham. Hal ini menunjukkan bahwa pelatihan itu dibutuhkan oleh mitra untuk mengembangkan usahanya, meskipun ada mitra yang belum dapat memahami karena latar belakang dari pendidikan mitra atau pelaku usaha
Downloads
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.